Suporter Persita yang Tewas Akan Dimakamkan di Pekalongan
Suporter Persita yang Tewas Akan Dimakamkan di Pekalongan
Serpong - Seorang suporter Persita Tangerang, Banu Rusman (17), tewas akibat bentrokan setelah menyaksikan tim kesayangannya melawan PSMS Medan di Cibinong, Bogor. Jenazah Banu kemudian akan dibawa ke Pekalongan, Jawa Tengah, untuk dimakamkan.
"Dimakamkan di Pekalongan, desanya di Seragi Timur," kata kakak ipar korban, Aria, di rumah duka, Kapling Serpong RT02/04, Kelurahan Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (12/10/2017).
Para pelayat tampak berdatangan ke rumah duka. Jenazah Banu tiba di rumah duka pada pukul 20.10 WIB.
Kerabat dan tetangga korban tampak berkumpul di bawah tenda yang didirikan di samping rumah korban. Mereka tampak menangis sambil membacakan surat Yasin.
Selain warga sekitar, teman sebaya korban juga ramai datang melayat. Ada juga sekelompok pemuda yang memakai kaos Persita.
Banu diketahui tewas akibat bentrokan usai pertandingan pada Rabu (11/10) lalu. Saat itu sejumlah penduduk Persita turun kelapangan usai pertandingan.
Mereka lalu diserang oleh kelompok suporter lawan. Korban sempat dibawa ke rumah sakit namun akhirnya meninggal. Selain Banu, 18 suporter lainnya juga dibawa ke rumah sakit akibat kerusuhan itu.
from Berita Online Terbaru http://ift.tt/2kJM28Z
0 Response to "Suporter Persita yang Tewas Akan Dimakamkan di Pekalongan"
Post a Comment