Ibadah Haji Merupakan Panggilan Allah SWT

Penulis : Trisianto
Sabtu 22 Juli 2017



Probolinggo,KraksaanOnline.com – Ibadah haji merupakan panggilan dari Allah dan Allah mengundang siapapun menjadi tamu-Nya menuju Baitullah tanpa memandang status sosial, jabatan, keturunan dan golongan.
Hal ini ditegaskan anggota Komisi VIII DPR RI Drs. H Hasan Aminuddin, M.Si saat mendampingi Bupati Probolinggo Hj. P Tantriana Sari, SE dalam kegiatan safari haji di kediaman Kepala Bidang Jasa Kontruksi dan Peralatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Probolinggo Febrya Ilham Hidayat di Perumahan Kebonagung Kecamatan Kraksaan, Sabtu (22/7/2017).
Dalam kesempatan tersebut Hasan Aminuddin mengaku bangga atas panggilan haji kepada Febri dan Junaida istrinya, karena mereka sudah menyempatkan untuk menyisihkan hartanya demi terpenuhinya salah satu rukun Islam yaitu ibadah haji.
"Saya sangat memuliakan mereka, seberapapun kesibukan saya, saya akan menyempatkan untuk bersilaturahim karena mereka akan bertemu dan menjadi tamu Allah dan Rasulullah. Tentunya kita yang hadir disini pun akan mendapatkan barokah Mekkah dan Madinah, "ungkapnya.
Hasan Aminuddin menuturkan bahwa begitu banyak hidayah dan kebarokahan dari safari haji, sehingga Pemerintah Daerah selama 14 tahun senantiasa menjaga keistiqomahan dalam syiar ibadah haji ini disebutnya mampu merubah pola pikir dan gaya hidup para pejabat eksekutif di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo.
"Saya masih ingat pada waktu awal menjabat bupati Probolinggo. Pada waktu itu para pejabat lebih senang membeli mobil dan rumah lebih dari satu. Alhamdulillah, karena barokah istiqomah syiar haji ini banyak para pejabat yang telah berhaji dan kini diikuti oleh yang lain," tegasnya.
Menurut Hasan, safari haji terbukti menjadi salah satu motivasi dalam ibadah haji. Dengan semakin meningkatnya jumlah Calon Jamaah Haji (CJH), khususnya dari aparatur Pemkab Probolinggo dari tahun ke tahun dan bahkan tidak terbatas pangkat dan golongan.
"Oleh sebab itu, safari haji ini terus dilanjutkan oleh Bu Tantri (Bupati Probolinggo, Red) karena sebagai budaya baik demi tercapainya Kabupaten Probolinggo yang baldatun thoyyibatun warobbun ghofur, "tegasnya.
Bagi yang belum melaksanakan ibadah haji, Hasan senantiasa menghimbau untuk memperbaiki niat hajinya dan doanya dalam sholat lima waktu. Dirinya mengistilahkan dua hal ini sebagai doa kasar dan halus yang sepanjang pengalamannya merupakan cara efektif untuk mempercepat datangnya undangan Allah.
"Selanjutnya Allah akan mengintervensi dari segala sisi yang tidak bisa kita duga setelah kita mantapkan niat haji kita dengan memulai menabung sebagian rezeki kita khusus untuk ibadah haji," terangnya.
Kemudian bagi yang telah dipanggil haji seperti Febrya Ilham Hidayat dan istrinya ini, Hasan juga menghimbau kepada mereka untuk bersyukur atas karunia ini dan tidak mensia-siakan kesempatan untuk memperbanyak berdoa dan beribadah di Mekah dan Madinah. "Doa kalian sangat istijabah, maka doakan kami yang disini para sanak famili, tetangga dan sahabat karib agar bisa segera terpanggil juga menjadi tamu Allah," pungkasnya.
Sementara Febrya Ilham Hidayat menyampaikan permohonan maaf kepada para sanak famili, kerabat dan tetangga manakala selama bergaul telah berbuat salah baik sengaja maupun tidak disengaja." Mohon doa dan barokahnya, supaya kami berangkat dan pulang selamat dengan membawa predikat haji yang mabrur, "katanya.
Selain ke kediaman Febrya Ilham Hidayat, safari haji pada Sabtu (22/7/2017) tersebut juga dilakukan di kediaman Kasi Bina Jasa Konstruksi Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Probolinggo Nuriz Zamzami di Perumahan Kebonagung Kecamatan Kraksaan dan staf Dinas Pendidikan Kabupaten Probolinggo Nurul Yaqin di Dusun Toroyan Desa Rangkang Kecamatan Kraksaan. (dra)


from Berita Anyaran http://ift.tt/2gVQwrc

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ibadah Haji Merupakan Panggilan Allah SWT"

Post a Comment