Rajin Gowes Sudah Pasti Sehat? Belum Tentu, Ini Kata Dokter

Jakarta – Setelah Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mencanangkan Hari Bersepeda di hari Jumat (Bike Friday), pasti banyak masyarakat Jakarta yang ingin ikut mencoba hal ini.

Seperti Ineke, seorang karyawan swasta di Jakarta yang juga ingin melakukan Bike Friday dari rumah ke kantornya. “Mau ikut sih, tapi yang dipikirin jarak dari rumah ke kantor jauh dan jalur sepedanya ke arah kantor belum ada,” ujarnya saat ditemui detikHealth, Jumat (16/3/2018).

Menanggapi hal tersebut, spesialis kedokteran olahraga dari Klinik Slim and Health RS Mitra Kemayoran dan Mal Taman Anggrek Jakarta, dr Michael Triangto SpKO mengatakan bahwa bersepeda bukan hanya sekadar olahraga, tapi juga harus memiliki tujuan.

“Kalau tujuannya ‘saya mau ke kantor naik sepeda’, jadi harus sampai tujuan,” kata dr Michael, mencontohkan.

Artinya, naik sepeda untuk ke kantor tidak serta merta memiliki tujuan utama untuk sehat. Dikatakan sehat adalah ketika ada peningkatan pada beberapa indikator kesehatan, misalnya gula darahnya turun, berat badan menjadi lebih ideal, atau tekanan darah lebih stabil.

Tanpa ada target semacam itu, bisa-bisa cuma letih dan pegal-pegal yang didapat karena yang dikejar adalah ‘sampai ke tujuan’. Apalagi kalau terburu-buru karena dikejar waktu.

“Apa dapat sehatnya? Engga kan,” tambah dr Michael.

“Misal mau bike to work, memaksakan diri jadi sakit kakinya, tumitnya, ankle-nya, badan masih gempal nggak kurus. Nggak dapat sehatnya,” imbuh dr Michael.

Menurut dr Michael, tujuan berolahraga itu untuk mendapatkan sehat dan kebahagiaan. Terutama saat bersepeda, untuk mendapatkan sehat tidak perlu memaksakan diri demi mengejar waktu atau jarak yang ingin ditempuh.

“Kalau tujuannya sehat, bisa baik untuk kesehatan jantung, tensi bisa turun, yang gulanya naik bisa turun,” tegasnya.

Namun, dr Michael menuturkan yang paling berbahaya adalah orang yang berolahraga tanpa tujuan.

“Yang nggak punya tujuan, sudah olahraga tapi tidak dapat apa-apa,” tandas dr Michael.

(up/up)

The post Rajin Gowes Sudah Pasti Sehat? Belum Tentu, Ini Kata Dokter appeared first on PortalRemaja.Co.Id.



from PortalRemaja.Co.Id http://ift.tt/2GCnOFd
via Pembesar Payudara

from Tips Cantik Artis http://ift.tt/2FIzqt7

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Rajin Gowes Sudah Pasti Sehat? Belum Tentu, Ini Kata Dokter"

Post a Comment