Gubernur Anies: Majelis-majelis Warga Harus Dihidupkan di Kota Ini
Gubernur Anies: Majelis-majelis Warga Harus Dihidupkan di Kota Ini
Jakarta - Gubernur DKI yang baru saja dilantik, Anies Baswedan berpidato panjang lebar di hadapan warga Jakarta. Anies menyatakan akan menghidupkan majelis-majelis warga di masa kepemimpinannya.
Anies menemui para pendukungnya usai dia dan Wagub DKI Sandiaga Uno dilantik Presiden Joko Widodo dan menjalani sertijab. Sekitar 22 menit, Anies berbicara soal banyak gagasan.
"Hari ini saya dan Bang Sandi dilantik jadi gubernur dan wagub, bukan bagi para pemilih kami saja tetapi bagi seluruh warga Jakarta. Kini saatnya saling bergandengan sebagai sesama saudara, sesama rumah untuk memajukan kota Jakarta," ujar Anies dalam pidato politiknya di acara 'Selamatan Jakarta' yang digelar di Balai Kota DKI, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakpus, Senin (16/10/2017).
Anies juga mengingatkan soal sejarah-sejarah bangsa. Khususnya yang terjadi di Ibu Kota Jakarta, salah satunya seperti peristiwa Sumpah Pemuda yang digelorakan pada 28 Oktober 1928.
"Setiap sudut di kota ini menyimpan lapisan kisah sejarah yang dilalui ratusan bahkan ribuan tahun. Jakarta adalah melting pot, Jakarta adalah pusat berkumpulnya berbagai manusia dari seluruh Nusantara. Bukan hanya Nusantara bahkan penjuru dunia," tutur Anies.
"Di kota ini interaksi adalah bagian dari sejarahnya. Di kota ini pula masyarakat Betawi telah menjadi sebaik-baiknya tuan rumah bagi Jakarta. Di kota ini semua sejarah penting republik ditorehkan. Dua km letaknya dari tempat kita berkumpul, para pemuda berkumpul di Kramat Raya mengumandangkan satu tanah air, satu bangsa dan satu bahasa," imbuhnya.
Di pidato politiknya itu, Anies menjanjikan akan menghidupkan majelis-majelis warga. Namun sayangnya, dia tak menyebut secara rinci maksud dari majelis-majelis tersebut.
"Semua majelis-majelis warga dihidupkan, kota ini tidak boleh hanya sekedar perintah gubernur sampai ke bawah. Dengarkan kata rakyat maka kita hidupkan seluruh majelis-majelis yang ada di kota ini," sebut Anies.
"Ada banyak majelis. Kita hidupkan semuanya. Musyawarah kota terutama untuk menghasilkan kesepakatan dan kesepahaman. Kalau kata orang minang, istilahnya dalam kesepakatan itu terkandung tuah tentang kebermanfaatan," tambah eks Mendikbud ini.
Seperti diketahui, Anies dan Sandiaga Uno baru saja dilantik oleh Presiden Joko Widodo sebagai gubernur-wagub DKI. Keduanya akan menjadi pimpinan Jakarta dalam periode 2017-2022.
from Berita Online Terbaru http://ift.tt/2yNvX8r
0 Response to "Gubernur Anies: Majelis-majelis Warga Harus Dihidupkan di Kota Ini"
Post a Comment