Tanamkan Nasionalisme, TNI Blusukan ke Sekolah
Ratusan siswa baru SMAN 1 Jepon menerima materi nilai-nilai kebangsaan dan nasionalisme dari anggota TNI. (foto: dok-ib) |
Menurut Batuud Pelda Ngasmin, sosialisasi bela negara dimaksudkan untuk menumbuhkan semangat partriotisme dan nilai-nilai kebangsaan, khususnya kepada generasi muda atau pelajar.
"Melalui pembekalan materi wawasan kebangsaan dan bela Negara diharapkan dalam diri para siswa akan semakin tumbuh rasa cinta tanah air serta memiliki jiwa patriotisme yang tinggi. Rasa nasionalisme yang tinggi, rela berkorban demi bangsa dan Negara serta turut menjaga dan memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia," kata Pelda Ngasmin.
Batuud mengatakan, sesuai dengan amanat UUD 1945 pasal 27 ayat 3 menyebutkan bahwa setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara. Upaya bela negara dapat di implementasikan dalam kehidupan berbagai macam profesi, diantaranya pelajar.
"Sebagai pelajar upaya bela negara dapat dilaksanakan dengan belajar yang tekun sehingga dapat meraih prestasi di sekolah," tandasnya.
Agus, salah satu siswa SMAN 1 Jepon turut bangga bisa menerima menerima materi wawasan kebangsaan dan nasionalisme dari anggota TNI. "Saya kini semakin cinta dengan NKRI. Sebagai generasi muda harus bisa ikut serta menjaga keutuhan bangsa dengan menciptakan kerukunan dan kedamaian," ucapnya.
Adapun Kepala Sekolah SMAN 1 Jepon Drs.Mulyani M.Pd mengucapkan terimakasih kepada anggota Koramil Jepon yang telah bersedia datang ke sekolah dan memberikan edukasi tentang wawasan kebangsaan dan nasionalisme.
"Terimakasih, ini semua akan menjadi bekal anak-anak kami kedepannya dalam turut serta menjaga keamanan dan kerukunan di masyarakat sebagai wujud menjaga keutuhan bangsa dan negara," ungkapnya. (res-infoblora)
from Berita Anyaran http://ift.tt/2uEUvOY
0 Response to "Tanamkan Nasionalisme, TNI Blusukan ke Sekolah"
Post a Comment