KPK Silaturahmi ke Mabes Polri, Tegaskan Penguatan Kerja Sama



KPK Silaturahmi ke Mabes Polri, Tegaskan Penguatan Kerja Sama


Jakarta - Seluruh pimpinan KPK menyambangi Mabes Polri. Agus Rahardjo Cs itu berniat untuk bersilaturahmi dengan Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan jajarannya.

"Tujuan kami bukan semata-mata hanya kasus, tapi silaturahmi. Kami berkomitmen membangun komunikasi," ucap Agus di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Kamis (6/7/2017).

Di tempat yang sama, Tito menyebut pertemuan itu masih berada dalam suasana lebaran. Tito pun berharap hubungan KPK-Polri semakin baik khususnya dalam penanganan kasus tindak pidana korupsi.

"Pak Ketua (Agus Rahardjo), langsung hadir didampingi oleh komisioner lainnya. Juga ada pejabat lain termasuk Deputi dan Jubir. Di hari baik di bulan syawal masih dalam suasana lebaran," ujar Tito.

"Hubungan KPK-Polri ini yang baik sangat diperlukan. Khususnya dalam penanganan korupsi. Sebagaimana diketahui banyak anggota Polri yang menjadi penyidik di KPK," kata Tito.

Kemudian, Agus menambahkan bila setiap kegiatan KPK selalu didampingi polisi. Hal itu menunjukkan bagaimana hubungan yang baik antara 2 institusi penegakan hukum tersebut.

"Setiap KPK OTT di daerah selalu dikawal polisi, kerja sama ini harus kita lanjutkan, begitu kerja sama baik, manfaatnya dirasakan banyak pihak," ujar Agus.


from Berita Online Terbaru http://ift.tt/2ts6PPp

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "KPK Silaturahmi ke Mabes Polri, Tegaskan Penguatan Kerja Sama"

Post a Comment