Deddy Corbuzier Bengong! Bocah SD Punya 14 Karyawan Penghasilan Kotor Rp 60 Juta Per Bulan


Infoteratas.com - Seorang anak perempuan bikin bengong Deddy Corbuzier. Jualannya sederhana tapi omzetnya 'ngeri' penghasilan kotor capai Rp 60 juta, Selasa (25/7/2017).

Tayangan Hitam Putih Trans 7 kembali menarik perhatian.

Kali ini Deddy Corbuzier bersama Chika Jessica mengundang seorang anak 'ajaib'.
Episode Hitam Putih yang tayang pada Senin (24/7/2017) tadi malam mengundang seorang anak yang bikin takjub.

Anak ini kecil-kecil telah menjadi CEO (chief executive officer) dengan 14 karyawan dan penghasilan kotor Rp 60 juta tiap bulan.

Namanya Almeyda Nayara (10) seorang siswi SD menginspirasi banyak orang.
Deddy berhasil menghadirkannya di panggung Hitam Putih dan mengungkap semua rahasia kesuksesan serta rencana ke depannya.
Almeyda bikin bengong Deddy karena bahan yang dijual sebuah benda lembek, lengket.

Produk yang dijual Naya adalah slime.

Slime memiliki fungsi untuk membersihkan komputer.
Slime yang lembek saat dilekatkan ke peralatan komputer, slime akan mengangkat debu-debu yang menempel.
Naya kemudian cerita kalau awalnya saat ia berusia 8 tahun di sekolah ada entrepreneur day.

Setiap siswa diwajibkan membawa produk yang bisa dijual.
Saat teman-temannya sebagian besar membawa makanan yang kemudian dijual, Naya paling berbeda, ia membuat slime.
Naya hanya melihat tutorial cara membuat Slime dari YouTube dan akhirnya ia berhasil membuat sendiri.

Slime yang warna-warni dan menawan menjadi daya tarik, banyak yang membeli.
Akhirnya bukan hanya untuk bersihkan komputer tapi anak-anak banyak yang membeli hanya untuk mainan.

Pada tayangan tersebut hadir pula bundanya Naya, Imelda Liana Sari.
Penjelasan sang bunda tak kalah mengejutkan selain mengatakan tentang 14 karyawan, dnegan penghasilan kotor 60 juta per bulan ia juga mengatakan kalau omzet harian slime sebanyak 1.000 cup terjual.
Dari penghasilan Naya yang besar 30-40 persen hasilnya disedekahkan.
Naya sendiri berencana untuk membei mobil ambulans untuk membantu masyarakat yang membutuhkan misalnya saat mengangkut jenazah.

Naya juga punya cita-cita untuk membangun pesantren.
Sungguh cita-cita yang mulia.
Pada acara tersebut Naya juga bagi ilmu pembuatan slime ajari Deddy dan Chika.
Jadi apakah Anda terinspirasi dengan anak 10 tahun ini atau sebaliknya justru malu? (http://ift.tt/2kOAOg2 Prasetiyo


from Infoteratas http://ift.tt/2h0YZtn

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Deddy Corbuzier Bengong! Bocah SD Punya 14 Karyawan Penghasilan Kotor Rp 60 Juta Per Bulan"

Post a Comment